Selasa, 25 Januari 2011

Bupati Achmad Buka Lomba Nasyid

Bupati Rokan Hulu Drs H Achmad MSi, Sabtu (22/1) secara resmi membuka Lomba Nasyid dan Shahril Alquran tingkat SLTA se-Rokan Hulu yang ditaja oleh SMA 2 Unggulan Kumu Kecamatan Rambah Hilir.
Acara tersebut dihadiri kepala SMA se-Rohul, ratusan siswa SLTA, tokoh masyarakat, ulama, dan kepala dinas, badan dan kantor di lingkungan Pemkab Rohul.

Kamis, 20 Januari 2011

11 Pasien Keracunan Masih Dirawat

24 orang warga Sempurna Alam Desa Serombou Indah Kecamatan Rambah Hilir yang mengalami keracunan nasi yang diberikan tim sukses dari salah pasangan calon Bupati Rohul, Rabu (19/1), sebagian sudah dibolehkan pulang oleh dokter yang menangani di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Rohul.
Direktur RSUD Kabupaten Rohul dr Nyoman Soeartha yang dikonfirmasi Riau Pos, Rabu (19/1) menyebutkan, 13 pasien keracunan makanan sudah dibolehkan pulang oleh dokter, sementara 11 pasien lagi masih mendapat perawatan di RSUD Rohul.

Sabtu, 15 Januari 2011

318.238 Surat Suara Rohul Mulai Dilipat

Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (13/1), mulai melakukan pelipatan kertas surat suara Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Rohul 16 Februari mendatang, bertempat di kantor baru KPUD Rohul.
Pelipatan surat suara yang diperkirakan paling lambat sudah selesai tanggal 16 Januari mendatang, jumlahnya sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilukada Rohul 2011 kemudian ditambah 2,5 persen dari DPT Rohul yang berjumlah 318.238 pemilih, yang tersebar dari 150 desa di 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Rohul.

Rabu, 29 Desember 2010

Besok, Pasar Modern Kampung Padang Diresmikan

Pasar Modern Kampung Padang di Jalan Tuanku Tambusai Desa Rambah Tengah Utara Kecamatan Rambah diresmikan pemakaiannya oleh Bupati Rohul Drs H Achmad MSi, Rabu (29/12) sekitar pukul 09.00 WIB.
Direncanakan, peresmian pemakaian pasa ini dihadiri Ketua DPRD Rohul H Hasanuddin Nst SH,  Muspida, Ketua LAMR Rokan Hulu Hasyim Lembak,
Ketua MUI Drs H Barmawi Arif dan tokoh masyarakat setempat.

Minggu, 26 Desember 2010

Wildan: 22 Warga Terinfeksi HIV/AIDS

SEDIKITNYA 22 warga Rokan Hulu dinyatakan terinfeksi vuris HIV/AIDS hingga 2010 ini. Hal ini sesuai data yang dimiliki  Dinas Kesehatan Provinsi Riau.
Kepala Diskes Rohul Dr H Wildan Asfan Hasibuan MKes, Kamis (23/12) mengatakan, berdasarkan laporan Diskes Riau, tujuh di antara  22 warga tersebut baru terinveksi HIV, sedangkan 15 lainnya menderita AIDS.

Selasa, 21 Desember 2010

Kapolsek Ujung Batu Bantah Isu Penculikan

Beredarnya pesan melalui handphone yang dikirim oleh orang yang tak bertanggung-jawab, dibantah oleh Kapolsek Ujung Batu. Sebab, short message services (SMS) tersebut tidak sesuai dengan kondisi di lapangan.
Kapolres Rokan Hulu AKBP Drs Adang Suherman MSi melalui Kapolsek Ujung Batu Kompol

Jumat, 17 Desember 2010

Pembangunan Jangkau Puluhan Desa di Rohul

Program Infrastruktur Pedesaan (PIP) yang dilaksanakan Dinas Tata Ruang dan Cipta Karya (TRCK) sudah menyentuh dan menjangkau 20 desa dan kelurahan dalam upaya pengentasan kemiskinan.
Sedangkan dana yang dikucurkan untuk program ini mencapai Rp5,2 miliar. Di mana setiap desa menerima Rp250 juta.